Monday, September 20, 2004

Pengenalan Mikroskop : Mengamati Semut

Hari ini,
Saya ajarkan Adriel cara penggunaan mikroskop. Mikroskop pemberian Kakeknya di Bogor.
Obyek pertama yang diamati adalah semut, yg ternyata binatang tersebut punya antena didepan kepalanya dengan bulu-bulu halus di bagian abdomennya.
Menarik !

Semper, 19 Sept 2004

Tuesday, September 14, 2004

Tas Tajur dan Roti Unyil

Liburan kali ini, rencananya akan ke Bandung, tetapi berhubung sedang ada orderan PC dari Padang sehingga dibatalkan. Akhirnya baru bisa berangkat hari Seninnya, itupun rencananya akan ke Puncak.

Berhubung macet jadinya ke Tas Tajur dan roti unyil Venus.
Dan pulangnya ke rumah neneknya Adriel dan Debby.

Monday, September 06, 2004

Refreshing di Cangkuang, Cidahu

Stress dengan pekerjaan rutinitas kantor, pagi ini sekeluarga refreshing berangkat ke Cangkuang, Cidahu di kaki Gunung Salak.
Tapi sebelumnya lebih dulu antar si Adriel dan Debby sekolah minggu di Cimanggis.
Pulang dari gereja, ke rumah Omah, dan terus ke rumah Nenek, baru kemudian berangkat ke arah Sukabumi, Cidahu.

Wah seneng banget tuh si Debby, padahal biasanya cemberut terus.
Rupanya selama ini dia kesel sudah dijanji'in berangkat ke Gunung Salak tetapi enggak berangkat-berangkat. Si Adriel juga sudah mulai gaya menggunakan camera sendiri. Bagus juga sih hasilnya untuk ukuran pemula ...

Semper, 5 September 2004

Sunday, September 05, 2004

Ke Toko Buku Gramedia

Pulang dari Glodok, ngajak Adriel dan Debby ke Mal Kepala Gading, cuma bertiga aja.
Pertama makan makanan kesukaan Adriel, Pizza, t'rus ke Toko Buku Gramedia. Buku yang dibeli First Encyclopedia for Kids. Disusul istri saya, janjian ketemu di Gramedia.

Terakhir, pulangnya mampir ke toko mainan. Beli puzzle 3 dimensi binatang donosaurus dan Harimau.

Semper, 4 September 2004