Friday, October 27, 2006

Jalan-jalan ke Pelabuhan Ratu dengan Nenek dan Kakek

27 Oktober 2006 @ Pel. Ratu
Hari terakhir lebaran, kami mengajak nenek dan kakek jalan-jalan, ke Pelabuhan Ratu. Cukup jauh sebetulnya. Maunya sih ke Cibodas, tetapi karena jalan ke sana macet total, sehingga perjalanan dialihkan ke Pelabuhan Ratu.
(Photo disebelah adalah Debby, sedang bermain pasir).

Thursday, October 26, 2006

Berlebaran dan Ke Kebon Raya, Bogor

26 Oktober 2006 @Bogor
Hari ketiga lebaran di Bogor, dihabiskan dengan melihat-lihat Kebon Raya, Bogor. Sudah terlalu sering ke Kebon Raya sebetulnya. Tetapi saat ini kami kesana ingin melihat sisi lain yang selama ini tidak kami perhatikan, yaitu Koleksi Anggrek-nya. Ada beberapa koleksi Anggrek yang sudah kami photo, untuk koleksi. Saat ini memang kami tidak terlalu tahu banyak nama-nama tanaman anggrek tersebut. Tidak apa-apa, nanti saya akan cari tahu namanya, dan bikin blog baru khusus tanaman anggrek. Hitung-hitung menghilangkan stres.

Tuesday, October 24, 2006

Lebaran di Bogor dan "Brakkk", penyok!

24 Oktober 2006 @ Bogor
Seperti tahun-tahun sebelumnya, setiap malam takbiran, selalu berada di rumah Kakek dan Nenek-nya Adriel dan Debby, menginap. Karena besoknya akan berlebaran. Walaupun cuma dari Jakarta ke Bogor, praktis seperti orang pulang kampung. Ya ... setahun sekali, menginap di Bogor. Soalnya kalau hari-hari lain, kayanya ga ada waktu untuk nginap. Pergi kerja pagi, pulang malam, Minggu kegereja.
Pada waktu pagi, menjelang shalat Ied, rupanya ketika saya sedang tidur, mamahnya anak-anak, mau coba-coba parkirin mobil. Eh ... ga taunya kejadian dech. Brakkk ... nabrak tembok orang, penyok. Untung masih asuransi, kalau ga ? wah bisa kacau.

Thursday, October 12, 2006

Mengambil Cuti Dua Hari

Sepulang tugas dari luar kota, saya ijin tidak masuk kantor selama 2 hari, Rabu dan Kamis. Waktu yang ada saya gunakan untuk service kacamata di Optic Seis yang kedudukan lensanya agak bergeser, di Mall Kelapa Gading. Kamisnya, saya membawa anak-anak ke Dufan, Ancol. Saya sendiri tidak begitu tertarik, kecuali Adriel, Debby dan Mamahnya yang kepengin sekali ke sana, terpaksa dech pergi kesana.

Mumpung lagi ada diskon 50 persen katanya. Dan juga karena mamahnya sudah janji untuk ke Dufan karena sudah mendapat rapot, dan sepulangnya saya dari luar kota. Biasanya harga tiket masuk Rp 50.000,- per orang, tetapi kali ini hanya Rp 100.000,- untuk empat orang. Lumayan hemat, seratus ribu. Agak sepi pengunjung, biasanya di Ancol sangat ramat. Beruntunglah, sebab banyak mainan bisa dipergunakan tanpa berdesakan, di antaranya : kora-kora, rumah miring, rumah boneka, halilintar, air terjun Niagara, dan surge … (apa gitu lupa namanya?). Permainan yang lain, tidak sempat dipergunakan, karena kehabisan waktu. Maklum tutup pkl 5 sore katanya. Sepertinya Adriel dan saya hamper mirip, sama-sama tidak begitu suka permainan yang membuat sport jantung.

Pulangnya, kami mampir di Pantai Ancol, antar Adriel dan Debby bermain pasir pantai. Saya sendiri dan mamahnya makan Bakso di Planet Bakso dan burger AW untuk anak-anak.

Pulangnya, mampir ke Yopie Salon di Ramayana Semper, untuk pangkas rambut. Dan sampai rumah pkl 20.50 wib.

Wednesday, October 11, 2006

Nilai Raport Adriel Kelas IIB 30 Sept 2006

Nilai Raport Adriel Kelas IIB 30 Sept 2006

Tahun Pelajaran 2006/2007
No Induk : 3723
Agama (85, 85, B)
Bahasa Indonesia (76, 76, B) Praktik (75, 75)
Matematika (75, 64, B)
IPA (73, 80, B) Praktik (90)
IPS (73, 76, B)
Kesenian (70, 70, C)
Penjaskes (65, 80, B)
Bahasa Inggris (100, B) Praktik (100)
PLKJ (90, 80, B)